PPK Kenduruan bersama PPS Sidomukti Sosialisasi Sasar Pemilih Pemula dalam Kegiatan IPNU dan IPPNU Kenduruan
Tuban, kab-tuban.kpu.go.id Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kenduruan beserta Panitia Pemungutan Suara (PPS) Sidomukti melaksanakan Sosialisasi kepada rekan IPNU dan rekanita IPPNU dengan peserta berjumlahkan 50 orang. Kegiatan ini bertempat di MI Islamiyah Dusun Ledok Desa Sidomukti Kecamatan Kenduruan pada Sabtu, 1 Juli 2023.
Anggota PPK, Lilis Amriati turut hadir dalam kegiatan tersebut. Lilis panggilan akrabnya memberikan pengetahuan tentang pemilihan umum dan pemilihan kepala daerah. Lilis menyampaikan bahwa unsur dalam pemilu dan pilkada ada tiga yaitu anggota/peserta partai politik, penyelenggara pemilihan, dan pemilih.
"Kita sebagai pemilih harus cerdas dalam memilih pemimpin untuk kemajuan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan wakil kita di gedung dewan." Tutur Lilis.
Hal senada juga disampaikan oleh Kanwiji, PPS Sidomukti kecamatan Keduruan. Wiji, panggilan akrabnya menyampaikan bahwa bentuk kontribusi nyata dalam mensukseskan Pemilu 2024 adalah hadir dan menggunakan hak pilihnya di TPS pada tanggal 14 Februari 2024. Ia menambahkan bahwa kader IPNU dan IPPNU merupakan kader yang peduli terhadap NKRI. Wiji pun memberi semangat kepada kader IPNU dan IPPNU untuk menjadi kepanjangan tangan KPU Tuban dengan ikut menginformasikan tahapan kepemiluan kepada masyarakat.
"Suara rakyat adalah suara pemilu. Peran pemuda sangat berarti untuk kemajuan demokrasi di Indonesia. Pantikan nama adik adik sudah masuk dalam Daftar Pemilih Tetap, segera cek di papan informasi pada pos yang terdekat TPS atau cek di www cekdptonline.kpu.go.id. ungkap Kanwiji (wp/humas)