PPK JENU DAN PPS DESA RAWASAN GELAR SOSIALISASI PEMILU DALAM KEGIATAN SEDEKAH BUMI
Tuban, kab-tuban.kpu.go.id - Guna meningkatkan partisipasi masyarakat pada Pemilu 2024, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Jenu dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Rawasan, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban menggelar Sosialisasi Pemilu dalan kegiatan Sedekah Bumi, Kamis (04/05/2023).
Acara ini dihadiri sekitar 100 orang dan turut dihadiri Kepala Desa beserta Perangkat Desa Rawasan, Babinsa, Karang Taruna, BPD, dan masyarakat Desa Rawasan. Serta dihadiri pula Langen Tayub Waranggono.
Acara sedekah bumi ini digelar dengan tujuan untuk nguri - nguri budaya leluhur atau melestarikan budaya jawa.
Dalam acara tersebut, PPK Kecamatan Jenu dan PPS Desa Rawasan menyosialisasikan hari pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
"Rabu, 14 Februari 2024 kita akan memilih Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden, DPR RI, Dewan Perwakilan Daerah (DPD), DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten. Jangan lupa nanti datang ke TPS (Tempat Pemungutan Suara) untuk memberikan hak pilih. Jangan golput karena suara panjenengan semua menentukan pemimpin yang berkualitas 5 tahun yang akan datang," jelas
PPK Jenu, Miftahul Huda.
Sementara itu, pada saat sambutan, Kepala Desa Rawasan, Hendro Hermawan mengajak seluruh masyarakat Desa Rawasan agar melestarikan budaya/ adat dari nenek moyang yang turun menurun dan untuk tidak golput.
"Kita harus menentukan pilihan suara kita dengan memilih pemimpin sesuai hati nurani, walaupun beda pilihan kita tetap kita tetap guyup dan rukun," ujarnya.
Dengan adanya sosialisasi Pemilu yang bertempat di Sumur Gede ini diharapkan partisipasi pemilih dalam Pemilu 2024 akansemakin meningkat dan masyarakat lebih memahami pentingnya peran dalam proses demokrasi karena suksesnya Pemilu adalah tanggung jawab kita semua. (huda/humas)