KPU Kabupaten Tuban Berpartisipasi dalam Kegiatan Tuban Fair Pameran Dagang dan Pembangunan dalam Rangka Memperingati Hari Jadi Ke-732 Kabupaten Tuban Tahun 2025
Tuban, kab-tuban.kpu.go.ig - KPU Kabupaten Tuban turut berpartisipasi dalam kegiatan Tuban Fair Pameran Dagang dan Pembangunan yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke-732 Kabupaten Tuban Tahun 2025. Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 13 November 2025, dan berlokasi di Gedung Olahraga (GOR) Rangga Jaya Anoraga Tuban, Jalan Teuku Umar, Tuban.
Pada kegiatan pameran tersebut, KPU Kabupaten Tuban menampilkan berbagai informasi kepemiluan yang dikemas secara menarik dan edukatif. Informasi yang disajikan meliputi sejarah Pemilu, hasil perolehan suara Pemilu dan Pemilihan, peta daerah pemilihan (dapil), tingkat partisipasi masyarakat, hingga diorama Tempat Pemungutan Suara (TPS). Selain itu, terdapat pula berbagai materi lain yang dapat menambah wawasan pengunjung mengenai kepemiluan.
Selama pameran berlangsung, KPU Kabupaten Tuban juga menyediakan souvenir bagi pengunjung yang dapat menjawab pertanyaan seputar kepemiluan yang disampaikan oleh petugas stand. Kegiatan interaktif ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap proses dan tahapan penyelenggaraan Pemilu.
KPU Kabupaten Tuban mengajak seluruh masyarakat untuk datang dan mengunjungi stand KPU selama gelaran Tuban Fair berlangsung. Pengunjung juga berkesempatan mendapatkan hadiah menarik selama persediaan masih tersedia.
Dengan keikutsertaan ini, KPU Kabupaten Tuban berharap dapat memperluas edukasi kepemiluan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya partisipasi dalam Pemilu demi terwujudnya proses demokrasi yang berkualitas. (humas)